LATIHAN SOAL MENGGUNAKAN GABUNGAN BEBERAPA FUNGSI DI EXCEL PART 2

Imroatul Karimah
3 min readMar 28, 2022

--

Dari yang kita tau kemarin, disajikan soal latihan dengan perintah sebagai berikut :

latihan soal

  1. carilah nama sales dan daerah pemasaran jika diketahui kode sales
  2. carilah jumlah, merek, ukuran, dan harga setiap merek berdasarkan ukurannya dari kode cat yang disajikan
  3. carilah jumlah penjualan
  4. carilah potongan harga untuk setiap merek cat
  5. carilah penjualan bersihnya
  6. carilah statistik penjualan bersih berdasarkan merek dan statistik penjualan bersihnya

soal nomor 1–2 sudah kemarin sudah , kini kita melangkah ke nomor soal berikutnya.

Berikut ini adalah langkah-langkah pemecahannya. Selamat menyimak…

setelah diketahui harga dari masing-masing produk, selanjutnya kita akan mencari jumlah penjualan.

3. mencari jumlah penjualan

cara mencari jumlah penjualan sangatlah mudah yaitu dengan memakai rumus perkalian (*). berikut langkahnya:

  • pertama letakkan kursor pada kolom jumlah penjualan
  • selanjutnya pilih cell yang menjadi acuan dengan memasukkan rumus =cell harga* cell jumlah atau bisa juga sebaliknya
  • jadi rumusnya seperti ini =E46*H46

maka akan muncul nilai jumlah penjualan.

4. mencari potongan

setelah jumlah penjualan diketahui, kita bisa berlanjut ke potongan dengan memerhatikan tabel bantu. pada saat mencari potongan kita dapat menggunakan rumus if and dan perkalian.

  • karena syaratnya berbunyi jika merek platon ukuran 25 kg dengan jumlah penjualan sama dengan 1500000 maka akan mendapat potongan sebesar 5% dengan demikian rumusnya menjadi :

=if(and(logical 1;logical 2;logical 3);cell yang menjadi acuan*besar potongan;0)

maka rumusnya menjadi

=if(and(F46=”Platon”;G46=”25";I46≥1500000);I46*K65;0)

berikut ini hasil akhirnya

5. mencari penjualan bersih

untuk mencari penjualan bersih yaitu dengan cara mengurangi jumlah penjualan dengan potongan.

  • rumusnya =cell penjualan-cell potongan
  • jadi rumusnya :

=I46-J46

ini hasil akhirnya.

setelah menemukan penjualan bersih,kita akan berlanjut mencari statistik penjualan berdasarkan merek dan statistik penjualan bersih. nantikan step selanjutnya dan selamat mencoba…..

--

--

Imroatul Karimah
Imroatul Karimah

No responses yet